Cara Buat Stiker WhatsApp dengan Meta AI

Suryamedia.id – Chat bot AI di WhatsApp, yakni Meta AI disebut bisa melakukan banyak tugas mulai dari menjawab pertanyaan, hingga membuat stiker. Ini karena Meta AI memiliki kemampuan untuk mengerti dan memproses promt yang dikirimkan pengguna.

Dengan kemampuan tersebut, chat bot tersebut bisa membantu pengguna WhatsApp membuat stiker sendiri menggunakan AI. Stiker ini dibuat berdasarkan deskripsi yang dimasukkan. Apalagi, saat ini, WhatsApp sudah mendukung beberapa bahasa, termasuk Bahasa Indonesia.

Berikut ini langkah-langkah membuat stiker AI di WhatsApp yang bisa Anda coba.

Cara buat stiker WhatsApp dengan Meta AI

Sebelum memulai, pastikan Anda sudah memperbarui aplikasi WhatsApp ke versi terbaru;

Setelah itu, buka aplikasi, lalu buka chat yang ingin Anda kirimi stiker;

Kemudian, pilih ikon emoji di kiri bawah layar;

Pilih ikon stiker. Anda bisa klik opsi ‘Create’ dan pilih ‘Generate with AI’, lalu klik ‘Continue;

Selanjutnya, masukkan deskripsi teks tentang stiker yang ingin Anda buat. Misalnya, ‘kucing putih minum jus’;

Baca Juga :   4 Cara Mudah Melacak Nomor Telepon Mencurigakan

Tunggu beberapa saat sampai WhatsApp menghasilkan empat stiker berdasarkan deskripsi tersebut.

Jika stiker yang Anda belum puas dengan hasilnya, Anda bisa membuatnya ulang. Anda dapat melihat stiker yang telah dibuat di ikon jam dalam tray stiker.

(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *