Suryamedia.id – Pemerintah RI berencana menyediakan obat gratis untuk rakyat miskin. Program ini merupakan salah satu upaya agar masyarakat dari golongan ekonomi kurang mampu mudah mendapatkan akses obat-obatan.
Hal ini diungkapkan oleh Presiden Prabowo Subianto baru-baru ini. Nantinya, obat-obatan gratis ini akan disediakan lewat Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP), dan pengadaannya berasal dari alokasi dana khusus yang akan diusahakan masuk ke dalam anggaran.
“Ya, kita upayakan nggak bayar. Kita upayakan, yang mengupayakan Menteri Keuangan,” kata Prabowo, Senin (21/7/2025), dikutip Detik.
“Kalau nanti ada dananya, khusus untuk rakyat miskin, obatnya harus gratis,” tambah Prabowo.
Apotek desa atau klinik desa menjadi salah satu unit bisnis yang wajib dijalankan oleh Koperasi merah Putih di setiap kelurahan/desa. Sementara itu, saat ini Kementerian Pertahanan telah membentuk lembaga farmasi untuk membuat obat generik dengan harga yang lebih terjangkau.
“Obat-obat yang penting bagi rakyat kecil rakyat yang ekonominya masih lemah. Mereka harus punya akses kepada obat-obat penting dalam harga terjangkau dan untuk itu. Terima kasih Kementerian Pertahanan dengan inisiatif mereka bentuk lembaga farmasi pertahanan membuat obat generik dengan harga murah,” jelas Prabowo.
Sebelumnya, sebanyak 80 ribu lebih Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih secara resmi diluncurkan pada Senin (21/7/2025) oleh Presiden RI Prabowo Subianto. Peluncuran dilakukan di Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) Bentangan, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Klaten. (*)