Ketua DPRD Harapkan Polresta Pati Bisa Memenuhi Kewajiban

Pati, Suryamedia.id – Setelah resmi berganti nama dari Polisi Resor (Polres) Pati menjadi Polisi Resor Kota (Polresta) Pati pada 13 Oktober 2022 lalu, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Ali Badrudin berharap Polresta Pati ini bisa memenuhi tugas dan kewajibannya melayani masyarakat Kabupaten Pati dengan baik.

Pasalnya, menurut Ali Badrudin, nama Polresta yang disandang saat ini adalah sebuah tanggung jawab besar terhadap masyarakat. Yang mana tanggung jawab tersebut lebih berat daripada nama Polres yang dulu pernah disandang.

“Harapan kami, apa yang menjadi tugas dan kewajiban Polresta Pati ini bisa terlayani dengan baik. Jajaran kepolisian di Polresta Pati ini harus benar-benar hadir di tengah-tengah masyarakat,” ucap Ali Badrudin, tak lama ini.

Lantas dirinya menjelaskan bahwa dengan nama yang baru ini, maka jabatan yang ada di Polresta Pati kini akan menyesuaikan kapasitasnya. Yang mana sebelum menjadi Polresta, Kapolres di Polresta Pati bisa berpangkat AKBP, yang dulunya Wakapolres berpangkat Kompol sekarang harus berpangkat AKBP.

Baca Juga :   Marak Penipuan Via WhatsApp, Menko Polhukam Mahfud MD Minta Hal Ini pada OJK

“Yang mana Kapolres yang AKBP menjadi Kombes, kemudian Wakapolres yang Kompol menjadi AKBP,” jelasnya.

Dengan adanya Polresta ini Ali Badrudin juga menegaskan, bahwa tidak ada Polres lagi di Kabupaten Pati, adanya cuma satu yaitu Polresta yang menaungi kepolisian di seluruh Kabupaten Pati.

“Kalau Polres tidak ada, jadi satu Polresta yang menaungi seluruh Kabupaten Pati ini. Sampai detik ini dari pemerintah pusat kalau pemecahan wilayah Kabupaten kan kewenangan Kemendagri dan sampai saat ini belum ada, ” pungkasnya. (Adv)

 

Penulis: Vindi Agil |Editor: Agriantika Fallent

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *